Breaking News

Hari Sumpah Pemuda, Letkol Aprianko Suseno Bacakan Sambutan Menpora


Komando Bhayangkara - Seperti diketahui, Hari Sumpah Pemuda jatuh pada tanggal 28 Oktober tiap tahunnya. Momen itu, dirayakan untuk memperingati semangat Persatuan Pemuda dan Pemudi Indonesia yang pada saat itu, menggelar Kongres Pemuda II, tepatnya pada tahun 1928 silam.

Bahkan, hingga saat ini, seluruh elemen masyarakat hingga instansi Pemerintahan pun, serentak menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda tersebut.

Seperti yang berlangsung di Lapangan Makorem 084/Bhaskara Jaya saat ini. Senin, 28 Oktober 2019.

Mengawali pekan ini, seluruh prajurit tampak bersemangat mengikuti berlangsungnya upacara yang dipimpin oleh Kepala Staf Korem, Letkol Arm Aprianko Suseno.


Melalui amanat Menteri Pemuda dan Olahraga, Kasrem mengatakan jika Pemuda merupakan pelopor kemerdekaan, sekaligus tonggak utama dalam menjaga keutuhan NKRI.

“Tema yang diusung saat ini, sangat tepat. Tema Bersatu Kita Maju, telah membawa kembali komitmen untuk meningkatkan Persatuan dan Kesatuan,” tegas Kasrem. “Sebab, itu merupakan kunci utama mewujudkan cita-cita Bangsa,” imbuh Letkol Aprianko.

Ia menilai, semangat pemuda dan pemudi Indonesia, sudah sepatutnya menjadi obor penyemangat untuk ikut berpartisipasi mengangkat bangsa dan tanah air di kancah dunia. “Pemuda dan Pemudi di Indonesia, harus berperan aktif untuk ikut serta membangun Indonesia, untuk lebih baik dan maju,” pinta Kasrem.

(Autentifikasi : Kapenrem 084/Bhaskara Jaya, Mayor Inf Agung Prasetyo Budi, S. T)

Hari Sumpah Pemuda, Letkol Aprianko Suseno Bacakan Sambutan Menpora Hari Sumpah Pemuda, Letkol Aprianko Suseno Bacakan Sambutan Menpora Reviewed by Admin on Rating: 5

Tidak ada komentar