Kepala Staf Kodim 0824 Jember Narasumber Pada Seminar Nasional HMI Jember
Komando Bhayangkara - Bertempat di Aula Serbaguna Kampus Fakultas Hukum (FH) Universitas Negeri Jember (Unej) pada Minggu 03/11/2019 Pukul 09.00 Wib dilaksanakan Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Islam Kabupaten Jember.
HADIR Sebagai Narasumber diantaranya Kepala Bakesbangpol Provinsi Jawa Timur H Jonathan J, Kepala Staf Kodim 0824/Jember Mayor Inf Sampak, Dekan Fakultas Hukum Unej Dyah Ochtorina dan sebagai peserta diantaranya mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Kab Jember keseluruhan sebanyak 150 orang.
Pada seminar yang mengambil Thema Tantangan dan Peluang Mahasiswa Dalam Mempercepat Kemajuan Bangsa, dimoderatori oleh Nurul Hidayati, pada kesempatan tersebut Mayor Inf Sampak dalam Materinya menyampaikan perlunya penguatan Rasa Cinta Tanah Air, Bela Negara serta penguatan 4 Pilar Kebangsaan yaitu Pancasila, UUD 1945, Bhinaka Tunggal Ika dan NKRI pada generasi Bangsa Indonesia demikian halnya para mahasiswa sebagai bagian kader pemimpin bangsa.
Demikian halnya para narasumber lainnya saat memberikan prolognya, yang kemudian menjadi bahan diskusi dalam seminar tersebut, kegiatan yang menjadi bagian dari Unit Kegiatan Mahasiswa Fakultas Hukum tersebut.
Usai acara tersebut Mayor Inf Sampak saat kami wawancarai menyampaikan apresiasinya terhadap acara yang dilaksanakan tersebut, dengan acara tersebut tentunya akan lebih memantapkan adik-adik mahasiswa sebagai kader generasi bangsa, sebagai kader pemimpin bangsa yang berkarakter dan berwawasan kebangsaan.
Karena.merekalah nantinya 5-10 tahun kedepan, yang menjadi pemimpin-pemimpin bangsa, pada pundak merekalah nantinya masa depan bangsa Indonesia, merekalah nantinya pengawal kedaulatan dan keutuhan NKRI, sehingga kegiatan-kegiatan seperti inilah yang akan mendewasakan jiwa kebangsaan mereka. Pungkas Mayor Inf Sampak. (Siswandi)
Kepala Staf Kodim 0824 Jember Narasumber Pada Seminar Nasional HMI Jember
Reviewed by Admin
on
Rating:
Tidak ada komentar