Breaking News

Babinsa Solokuro Lakukan Pelayanan Kesehatan Door to Door


Komando Bhayangkara | Lamongan - Pelayanan Kesehatan dilakukan oleh Babinsa Solokuro, Serma Trimo dan Praka Nurcahyo. Pelayanan kesehatan itu, berupa Bulan Imunisasi Anak Nasional atau BIAN yang digelar di 2 Desa sekaligus, ialah Desa Payaman dan Desa Banyubang, Kecamatan Solokuro. Selasa (17/10/2023).

Danramil Solokuro, Kapten Cba Mulyanto mengatakan pendampingan dan pelayanan kesehatan itu dilakukan dengan tujuan untuk mendukung program Pemerintah, sekaligus menjamin kelancaran proses imunisasi BIAN.

“Sebab, kami juga memiliki tugas untuk mewujudkan balita sehat,” ucap Danramil.


Selain aparat Babinsa, Danramil menyebut jika pelaksanaan pelayanan kesehatan itu juga melibatkan pihak Puskesmas Solokuro. Menurutnya, sinergitas yang saat ini dilakukan oleh Babinsa dan pihak Puskesmas, diyakni mampu mewujudkan visi dan misi yang sudah dijadikan program oleh Koramil Solokuro.

“Pada intinya, kita semua saling bersinergi. Tentunya, ini juga memerlukan peran orang tua,” jelasnya.

(Autentifikasi: Dandim 0812/Lamongan, Letkol Arm Ketut Wira Purbawan)
Babinsa Solokuro Lakukan Pelayanan Kesehatan Door to Door Babinsa Solokuro Lakukan Pelayanan Kesehatan Door to Door Reviewed by Admin Kab. Semarang on Rating: 5

Tidak ada komentar