Pelantikan H. Mansur Hidayat, S.T Menjadi Bupati Pemalang Dengan Sisa Masa Jabatan 2021 - 2026
Komando Bhayangkara, Pemalang – Lepasnya Pelaksana Tugas Bupati H. Mansur Hidayat, S.T. akan menjadi Bupati Pemalang dengan sisa masa jabatan periode 2021 – 2026, Senin (9/10/2023).
Rencana pelantikan akan dilakukan oleh Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana di gedung Gradhika Bhakti Praja Provinsi Jateng, di Semarang pukul 14.00 WIB.
Sekda Kabupaten Pemalang Heriyanto melalui Plt. Asisten Pemerintahan Tarsidik menjelaskan saat ini pihaknya tengah melakukan sejumlah persiapan guna suksesnya acara tersebut.
SK Wakil Bupati menjadi Bupati sudah turun dan sudah ditandatangani menteri, dan saat ini sedang dilakukan persiapan persiapan untuk acara itu” terangnya, setelah rapat persiapan pelantikan, Sabtu (7/10/2023).
Prosesi pelantikan rencana akan disiarkan secara langsung melalui streaming channel youtube Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Pemerintah Kabupaten Pemalang. Karena keterbatasan undangan di Semarang, maka warga Pemalang dapat melihat langsung melalui Streaming Channel YouTube Pemprov Jateng dan Pemkab Pemalang.
Selesai pelantikan rencana Bupati Pemalang akan menerima ucapan selamat dari masyarakat, Senin malam pukul 19.00 WIB. (bondanMKB)
Pelantikan H. Mansur Hidayat, S.T Menjadi Bupati Pemalang Dengan Sisa Masa Jabatan 2021 - 2026
Reviewed by Admin Pemalang
on
Rating:
Tidak ada komentar