Breaking News

Sakti atau Kebetulan, 4 dari 5 Ramalan Gus Dur Ini Jadi Kenyataan, Yang Terakhir Akan Terbukti 120 Hari Lagi?


Mantan Presiden Indonesia keempat Gus Dur dikenal salahsatunya dengan ucapannya yang kadang nyeleneh dan memicu kontroversi.

Walau demikian, Gus Dur sepertinya bukan tanpa bukti atau alasan tiap kali berucap, bisa jadi gaya bicaranya yang membuat orang menilai aneh.

Setidaknya, semasa hayatnya Gus Dur sudah melontarkan 5 ramalan nyeleneh dan kontroversial yang sebagian sudah terbukti.

1. Soeharto Akan Lengser

Melansir dari akun Instagram terkait Gus Dur, mantan Ketua Umum PBNU itu pernah berikan ramalan jika Soeharto akan lengser.

Ucapan itu terlontar sesaat Soeharto baru saja menerima bintang 5 atau Jenderal Besar TNI pada tahun 1997.

Benar saja, setahun berselang Soeharto lengser, dan ucapan 'sakti' itu diungkap oleh KH Bukhari saat Haul keempat Gus Dur tahun 2013.

2. Gus Dur Jadi Presiden

Adalah Luhut Binsar Pandjaitan yang pernah mengatakan ramalan Gus Dur sendiri ia akan menjadi Presiden Indonesia.

Konon Ulama bernama asli Abdurrahman Wahid menolak untuk dijadikan Duta Besar saat masa kepemimpinan Presiden BJ Habibie dengan alasan dirinya akan menjadi orang nomor satu di Indonesia.

Hanya beberapa bulan, Gus Dur benar-benar menjadi Presiden Indonesia pada tahun 1999 menggantikan BJ Habibie.

3. Jokowi Jadi Presiden

Jauh saat masih menjabat Walikota Solo, Jokowi pernah diramal oleh Gus Dur akan menjadi Presiden Indonesia seperti dirinya.

"Siapapun yang dikehandaki rakyat, termasuk Pak Jokowi ini, kalo dia jadi Walikotanya bagus, maka kelak bisa juga jadi presiden," ucap Gus Dur dalam pidato pada pertemuan dengan Jokowi dan alim Ulama di Solo.

Benar saja, 'naik kelas' sebagai Gubernur DKI Jakarta, ramalan Jokowi menjadi Presiden Indonesia terbukti pada periode pertamanya tahun 2014 silam.

4. Jenderal Sutarman Jadi Kapolri

Sebelum jadi Kapolri, Sutarman adalah ajudan Gus Dur yang ketika itu masih menjabat Presiden Indonesia.

Ketika itu, ia masih berpangkat Mayor Jenderal dan menjabat Kapolda Metro Jaya, rupanya itulah awal mula ramalan Gus Dur akan terbukti.

Pada era Presiden SBY, Sutarman sudah memiliki bintang empat sebagai tanda seorang Jenderal dan dilantik sebagai Kapolri pada tahun 2013.

5. Prabowo Subianto Presiden di Masa Tua

Ucapan soal Prabowo Subianto menjadi presiden di hari tua diungkap oleh Gus Irfan atau KH Irfan Yusuf Hakim, salahsatu cucu pendiri NU.

Ia berujar bahwa Gus Dur yang bersaudara dengannya menilai Prabowo Subianto akan menjadi Presiden Indonesia di usia tua.

Soal ramalan terakhir Gus Dur ini memang belum terbukti, namun bisa saja jadi kenyataan pada Pemilu 2024 nanti ketika untuk kesekian kalinya Prabowo Subianto ikut dalam kontestasi politik itu.

Sumber: hops
Foto: Gus Dur/Net
Sakti atau Kebetulan, 4 dari 5 Ramalan Gus Dur Ini Jadi Kenyataan, Yang Terakhir Akan Terbukti 120 Hari Lagi? Sakti atau Kebetulan, 4 dari 5 Ramalan Gus Dur Ini Jadi Kenyataan, Yang Terakhir Akan Terbukti 120 Hari Lagi? Reviewed by Admin Kab. Semarang on Rating: 5

Tidak ada komentar