Breaking News

Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat,S.T Hadiri Acara Halal Bihalal Dengan Pj Gubernur Jawa Tengah

Komando Bhayangkara, Pemalang - Halal bihalal dengan PJ Gubernur dan jajaran Forkopimda Jateng merupakan acara rutin yang diselenggarakan setiap tahun, yakni saat Hari Raya Idul Fitri, hal tersebut disampaikan Bupati Pemalang Mansur Hidayat S.T usai kegiatan Halal bihalal. 

“Selain untuk menyambung silaturahmi juga untuk mempererat hubungan dalam penyelenggaraan pemerintahan antara pemerintah kabupaten dan pemerintah provinsi,” terang Mansur Hidayat. 

Dalam hal ini, kebersamaan dengan Bupati/Walikota se-Jawa Tengah, Bupati Pemalang Mansur Hidayat beserta jajarannya dan Ketua TP. PKK Kabupaten Pemalang Shanti Rosalia hari ini menghadiri acara halal bihalal dengan PJ Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana di Gedung A lantai 1 Gubernur Jawa Tengah, Semarang, Selasa (16/4/2024).

Dalam kesempatan acara tersebut PJ Gubernur mengatakan, "Hari Raya Idul Fitri merupakan hari kemenangan bagi umat muslim setelah sebulan penuh menunaikan ibadah puasa Ramadan. Sehingga sudah selayaknya bila hari kemenangan itu dirayakan dengan suka cita oleh seluruh masyarakat Jawa Tengah".

“Mari kita rayakan Hari Raya Idul Fitri dengan kebahagian bersama,” ujar Nana Sudjana. 


Kebahagiaan pada hari kemenangan tersebut menurut PJ Gubernur tidak hanya untuk muslim, tapi juga dapat dibagikan kepada seluruh umat beragama di Jawa Tengah. Terlebih dalam membangun Jawa Tengah, diperlukan sinergitas semua pihak, pungkasnya.
(bdn)
Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat,S.T Hadiri Acara Halal Bihalal Dengan Pj Gubernur Jawa Tengah Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat,S.T Hadiri Acara Halal Bihalal Dengan Pj Gubernur Jawa Tengah Reviewed by Admin Pemalang on Rating: 5

Tidak ada komentar