Semangat Emak-Emak Bantu Capai Target Sasaran Fisik TMMD
Terlihat dari kerumunan warga beberapa ibu ibu ikut membantu program sasaran fisik berupa pengecoran/betonisasi jalan sepanjang 700 meter, dengan penuh semangat tidak kenal lelah bahu membahu bersama masyarakat mengangkat pasir memakai ember untuk bahan pengecoran jalan guna membantu Satgas TMMD Reg ke 123 Kodim 0724/Boyolali.
Bukan perkara mudah seorang ibu-ibu separuh baya melakukan kegiatan ini, ikut bergabung bersama TNI dan warga dalam mengangkat pasir untuk di dekatkan ke molen supaya lebih dekat dalam proses pengadukannya.
“Pekerjaan di rumah itu wajib hukumnya bagi seorang ibu rumah tangga, tapi sesudah rampung maka saya dan ibu ibu lainnya manfaatkan waktu yang ada ikut membantu bapak-bapak TNI membangun desa kami, saya merasa senang,TNI aja mau membangun desa kami kenapa saya diam, lebih baik ikut sekalian,” ungkap satu diantara ibu-ibu warga Desa Karangseneng yang ikut membantu satgas TMMD Reg Ke 123 Kodim 0724/Boyolali. (Agus rodo Kemplu)
Semangat Emak-Emak Bantu Capai Target Sasaran Fisik TMMD
Reviewed by Admin Pusat
on
Rating:
.jpeg)
Tidak ada komentar